Bagi para pecinta olahraga, tentu saja penggunaan dari cat lantai lapangan outdoor sudah bukan menjadi sebuah hal yang baru untuk didengar. Kebanyakan dari cat lantai ini akan berbeda penggunaan sesuai dengan lingkungan yang digunakan tersebut. Oleh karena itu, kali ini akan dijelaskan mengenai apa saja cat lantai yang ideal digunakan.
Cat Lantai Lapangan Epoxy
Jenis dari cat lantai lapangan outdoor yang pertama yaitu ada cat epoxy. Cat yang satu ini memiliki daya tahan tergolong cukup baik, mudah untuk dibersihkan, dan bertahan untuk waktu yang lama. Namun, untuk pengaplikasiannya yang begitu sulit dan bisa memakan biaya yang tergolong tinggi dibandingkan lainnya.
Cat Lantai Lapangan Vinyl
Jenis untuk cat lantai lapangan yang kedua yaitu hadir dengan cat vinyl. Untuk cat yang satu ini memiliki sifat seperti anti slip dan juga memiliki ketahanan yang tergolong baik serta bagian permukaan halus. Akan tetapi, mudah untuk terkena goresan hingga muncul tanda aus yang ada.
Cat Lantai Lapangan Akrilik
Pada jenis cat lantai lapangan outdoor yang ketiga yaitu hadir dengan cat akrilik. Jenis cat yang satu ini tergolong cukup terjangkau dan mudah saat pengaplikasiannya dengan permukaan yang cenderung kasar serta gesekan yang besar. Namun, perlu untuk diketahui bahwa jenis cat ini tidak bertahan lama.
Cat Lantai Lapangan Poliuretan
Jenis cat lapangan yang terakhir yaitu ada dengan nama cat poliuretan dengan daya tahan serta anti slip tergolong baik. Pada permukaan dari cat lantai itu sendiri juga halus serta gampang dibersihkan. Akan tetapi, untuk proses pengaplikasiannya yang sulit serta membutuhkan biaya yang lebih tinggi pula.
Pada artikel di atas telah dijelaskan mengenai berbagai jenis dari cat lantai untuk lapangan yang dapat dijadikan sebagai pertimbangan dan pilihan. Tinggal menyesuaikan saja dari jenis cat dengan kebutuhan dan keinginan hingga budget penggunaan yang dimiliki. Dari sini, nantinya akan mempermudah dalam membangun dan memenuhi kebutuhan yang ada itu tadi.